Wednesday, February 20, 2013

Review Samsung Galaxy Camera Murah Versi Wifi

Tahun ini sepertinya akan menjadi tahunnya Samsung Galaxy, setelah memberikan gebrakan dan mampu mendongkrak pangsa pasar perangkat gadget, Kini Samsung berencana untuk memasarkan produk Galaxy Camera, yaitu kamera yang berbasiskan sistem operasi Android namun Versi WiFi only. Dengan dihilangkannya dukungan terhadap jaringan 3G pada perangkat berkamera canggih ini, Samsung dapat menghadirkan opsi Galaxy Camera dengan harga yang lebih murah.

Galaxy Camera versi 3G sendiri memang dibanderol dengan harga yang cukup tinggi untuk ukuran sebuah kamera saku. Perangkat tersebut dijual dengan harga Rp 5,5 juta di Indonesia.


Sedangkan kamera saku merek lain dengan spesifikasi yang kira-kira sama dengan Galaxy Camera, memiliki harga antara Rp 1,5 juta hingga Rp 2,5 juta saja. harga Galaxy Camera WiFi only ini sayangnya belum diumumkan oleh Samsung.

Selain tanpa dukungan jaringan 3G, Galaxy Camera versi WiFi ini tidak memiliki perbedaan apa pun, baik dari desain maupun spesifikasi, dengan versi 3G.

Perangkat ini memiliki sensor gambar CMOS sebesar 16,3 megapiksel, lensa wide-angle 23mm, dan kemampuan optical zoom hingga 21x cukup berkapasitas dan berteknologi tinggi untuk sekelas kamera poket apalagi berbasis android
.
Galaxy Camera ini dilengkapi juga dengan kemampuan ISO antara 100 hingga 3200. Selain itu, kamera tersebut juga dapat digunakan untuk mengambil video dengan kualitas 1080p pada 30fps dan 768 x 512 dalam mode slow motion.

Selain itu, Galaxy Camera dilengkapi dengan layar berukuran 4,8 inci, prosesor 1,4GHz quad-core, dan media penyimpanan internal berkapasitas 8GB. Perangkat ini hadir dengan sistem operasi Android 4.1 (Jelly Bean) dan dilengkapi dengan aplikasi-aplikasi standar Android, seperti YouTube, Google Maps, Google Talk, peramban Chrome, dan Google Play Store.

 

No comments:

Post a Comment